Cari Blog Ini

Senin, 04 April 2016

Surat Untuk Mantan Kekasih



Apa kabarmu ? aku harap kau tetap dalam keadaan baik-baik saja dan tentu akupun berharap kau tetap bahagia walau apapun yang terjadi, karena kenahagianmu adalah hal yang penting untuk ku. Sekian lama kita tak bertemu, terkadang aku selalu mencari tahu keadaanmu, walaupun tak semudah dulu untuk mengetahuinya. Sulit ternyata mencari tau tentangmu untuk beberapa waktu ini, entah ada dimana dan sedang apa kau sekarang. 

Perpisahan memang menjadi hal yang selalu memuak kan untuk ku, perpisahan membuat semuanya menjadi sulit, tak permah mudah untuk sekedar mencari tau keadaan orang yang dulu pernah aku sayangi.” Apa kabar mereka ? rindukah mereka kepadaku ?” itulah yang terkadang terlintas dalam kepalaku untukmu, dan mereka yang pernah mengisi kehidupanku di masa lalu.

Terkadang aku berfikir “kenapa hampir semua pasangan selalu membenci mantan kekasih mereka ? padahal kan mereka juga pernah dia cintai dulu serta pernah membuat mereka bahagia dan tertawa. Selain membenci mantan, mereka pun keliatannya begitu ogah bertemu mantan nya lagi. Apa yang terjadi sebenarnya ? begitu mengecewakannya kah mantannya ? tidak kah ada kata maaf untuk mantannya ?”

Tapi satu yang pasti, sebenci dan semarah apapun mereka, mereka pasti pernah merindukan mantan kekasih mereka. Mereka pasti pernah bertanya-tanya(dalam hati) apa kabar mantanya ? sekarang manatannya dimana ? seperti halnya aku, akupun begitu. Aku terkadang sangat merindukanmu dan mereka, mereka yang dulu pernah aku cintai.

Aku bukanlah mantan yang baik untukmu dan mereka, aku pasti pernah membuat kalian kecewa, bahkan mungkin pernah membuat kalian menangis. Tapi itu semua karena aku hanya lah seorang manusia biasa, yang pasti pernah salah dan berbuat dosa. Mungkin dulu emosi ku yang masih belum stabil, seorang remaja yang masih mencari jati dirinya, masih ingin tau lebih banyak tentang dunia ini, seseorang yang masih belum bisa sepenuhnya menghargai perasaan orang lain.

Tapi berkat itulah kita bisa jadi lebih mengerti, bisa lebih bisa menghargai perasaan orang lain. Aku pun pernah disakiti kalian, para mantan kekaksih. Justru karena itulah aku belajar, berkat rasa sakit pula aku perlahan beranjak dewasa. Jadi setelah sekian lama, aku malah ingin berterima kasih kepada kalian yang pernah membuatku kecewa dan terluka, bukan malah membenci kalian.

Itulah kenapa aku ingin hubungan ku dengan para mantan berjalan baik, kita berawal dari teman dan kenapa kita harus berakhir menjadi musuh saat putus hubungan percintaan ? putus hubungan asmara bukan berarti harus putus hubungan silatutahmi kan ? buakan kah sengaja memutus hubungan silaturahmi itu dosa ? yang berlalu biarlah berlalu, mintalah maaf pada mantamu, dan maafkanlah juga mantanmu, itu kuncinya.

Tapi sekali lagi sulit memang memaafkan orang yang pernah membuat kau kecewa dan terluka. Tapi aku sangat yakin waktu perlahan bisa menghapus itu semua, jika tidak bisa sekarang mungkin nanti kau bisa legowo memaafkan mereka, ini hanya persoalaan waktu saja. Jadi untuk mantan-mantan kekasihku, maafkan aku atas semua yang pernah aku lakukan dulu. Aku sudah memaafkan kalian sejak lama.

Terima kasih buat kalian yang sudah memaafkan aku, dan masih sudi untuk terus berkomunikasi bertukar kabar. Aku sangat mengharagai itu, sekaligus merasa senang karena hubungan silaturahmi kita tidak terputus begitu saja. Berhubungan baik dengan mantan kekasih tak selalu berarti mantan punya niatan untuk bisa kembali merajut hubungan asmara kan ? mungkin saja karena mereka hanya ingin menjalin hubungan baik dan berteman saja. Bukan kah kita selalu diajarkan untuk memperbanyak teman dan sebisa mungkin mengurangi musuh ?

Jadi bagi mantanku yang masih merasa kecewa dan mungkin masih membenciku, aku minta maaf yang sebesar-besarnya. Sudah lupakan yang berlalu, bukakan pintu maafmu sebesar-besarnya agar hubungan kita bisa seperti dulu, baik sebelum kita menjadi sepasang kekasih atau saat kita merejut hubungan asmara kita. Jikapun kalian belum bisa memaafkan ku untuk saat ini, aku yakin suatu saat kalian pasti memaafkanku juga. Yang terpenting aku sudah memohon maaf, itu yang utama.

Dan jika kalian ada waktu, aku ingin sekali bertemu kalian setelah sekian lama. Kita bisa sedikit bernostalgia tentang masa lalu, kita bisa mentertawakannnya bersama. Aku ingin menjaga hubungan baik, menyambung tali silaturahmi yang sempat terputus, serta melepas sejenak rasa rindu yang kadang mengusik dan juga meluruskan jika ada salah paham tentang kita yang dulu.

Ya karena menurutku, Move On tak harus selalu melupakan, tapi Move On adalah keinginan untuk bangkit dari keterpurukan. Karena bagaimanapun mustahil rasanya melupakan orang yang pernah mengisi hati kita dulu, orang yang pernah tertawa bersama, atau bahkan menangis bersama. Aku sudah ikhlas kalian tidak lagi bersamaku, akupun selalu berharap dan berdoa jika dia yang menggantikan posisiku di sisimu bisa selalu membuatmu bahagia, bisa membuat kalian nyaman, selalu ada untuk kalian dalam keadaan apapun.

Jadi sekali lagi aku hanya ingin memperbaiki hubunganku dengan kalian yang dulu pernah retak. Biar tak ada lagi rasa canggung, dan jangan khawatir karena aku tidak pernah terpikir sekalipun untuk kembali merajut hubungan kasih sayang dengan kalian karena aku tak ingin mengulang kesalahan yang sama. Aku doakan kalian bisa terus bahagia dengan pasangan kalian saat ini dan semoga bisa berlanjut ke pelaminan(bagi kalian yang belum menikah).